KPK Amankan Lima Pejabat Terkait Dugaan Korupsi di Kabupaten Sorong

 JAKARTA − Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di wilayah Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya pada Minggu, 12 November 2023 kemarin. Adapun, KPK telah mengamankan lima orang dalam operasi senyap tersebut.

“Sejauh ini ada beberapa orang yang ditangkap tim KPK, diantaranya tiga Pejabat Kabupaten Sorong dan dua orang pemeriksa BPK perwakilan Provinsi Papua Barat Daya,” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, Senin 13 November 2023.

Ali mengatakan bahwa OTT tersebut terkait dugaan korupsi pengkondisian temuan dalam Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu BPK untuk wilayah.

Meski demikian, Ali menyebut pihaknya masih terus melakukan pemeriksaan intensif terhadap para pihak yang telah diamankan tersebut.

“Masih dilakukan pemeriksaan tim KPK dan segera kami sampaikan perkembangannya,” ujar Ali.

Sebelumnya, KPK telah membenarkan bahwa pihaknya telah melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di wilayah Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya pada Minggu, 12 November 2023 kemarin.

“Benar tim KPK, pada 12 November dini hari lakukan kegiatan tangkap tangan terhadap penyelenggara negara yang sedang melakukan korupsi di wilayah Kabupaten Sorong Papua Barat Daya,” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri dalam keterangan Senin, 13 November 2023. [Lf]