Anak Desa Tanjung Sari Mendapat Medali Emas “‘ KUNGFU “‘

KOMPASFAKTA.COM – Bapak Pj Bupati Mesuji Drs Sulpakar M.M mesti sudah tahu ini. Ia pasti bangga sekali. Soalnya, ada bocah hebat asal Mesuji yang mendulang medali emas di Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VI yang baru saja selesai digelar di Palembang, Sumsel.

Bocah hebat itu bernama Muhammad Yasir Arafat (16).

Bocah itu lahir di Mesuji. Orangtuanya tinggal di Desa Tanjungsari, Kecamatan Tanjung Raya. Sekarang M Yasir Arafat bersekolah di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Abro Kota Metro. Ia masih kelas 3.

Ia berlaga di Rowing and Canoeing Regatta Course Jakabaring Sport City Palembang, bukan mewakili Mesuji, tempat dilahirkan atau Kota Metro, tempat ia menuntut ilmu. Ia ke Palembang, justru membawa nama Provinsi Lampung, hingga membawa medali emas yang diperebutkan peserta di seluruh Indonesia.

Untuk diketahui, Fornas yang melombakan olahraga rekreasi adalah bagian dari Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang tengah digaungkan oleh Kemenpora.

Medali emas yang diraih Muhammad Yasir Arafat sejalan dengan visi misi Bupati Mesuji Drs Sulpakar, M.M yakni membentuk sumber daya manusia yang kompeten di Mesuji.

Kompetensi itu sudah diraih M Yasir Arafat dari olahraga kungfu yang ditekuninya bertahun-tahun hingga berbuah medali emas bersama dengan pasangannya Muhammad Khoirul Faqih.

Bapaknya bernama Azhar Hadiyatullah. Ia orang Mesuji yang berdiam di Desa Tanjung Sari. Tak banyak yang ia katakan saat bersilaturahmi dengan awak media,Jumat (08/07/2022)

“Kami hanya minta doa agar anak saya terus berprestasi,” kata Azhar Hadiyatullah.