KOMPASFAKTA.COM – Kegiatan Pelatihan Hukum Bagi Pemerintah Desa dan Badan Permusyawaratan Desa se Kecamatan Simpang Pematang kabupaten Mesuji,hari pertama, yang dilaksanakan di balai Desa Aji Jaya, Selasa (29/06/22).
Kegiatan di hadiri langsung oleh ,Kasat Reskrim IPTU Fajrian Rizki S.T.K,S.IK,M.Si, yang mewakili Kapolres Mesuji, Kapolsek Simpang Pematang Kompol Muphian Somad,Tipidkor Polres Mesuji, PPA Polres Mesuji, Sat Narkoba Polres Mesuji, Anggota Unit Tripider,Bhabinkamtibmas Brigpol Agus S Sudirman,Camat Simpang Pematang Roly Aditiawan Jaya SE,MM, seluruh Kepala Desa dan BPD Sekecamatan Simpang Pematang.
Di dalam sambutannya Camat Simpang pematang Roly Aditiawan Jaya SE.MM kepada seluruh Kades dan BPD ” Supaya pelatihan ini di ikuti dengan sungguh-sungguh demi kebaikan bersama di desa,pelajari,pahami,pelatihan hukum untuk menghindari hukuman,semoga kegiatan ini bermanfaat bagi perangkat Desa dan BPD” Harapannya.
Kasat Reskrim IPTU Fajrian Rizki S.T.K,S.IK,M.Si Mewakili Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo S.E mengatakan,” agar dengan kegiatan ini kita paham dan jangan melakukan tindakan melanggar hukum,pekerjaan yang ada saja,kadang kadang bisa diperiksa karna unsur dugaan korupsi,apa lagi pekerjaan di duga fiktif.tegasnya
Jajaran Polres Mesuji bertindak sebagai Pemateri guna memberikan Pemahaman kepada Peserta Pelatihan terkait Hukum dalam menjalankan Pemerintahan, agar lebih memahami dan mengerti tentang Hukum dan Peraturan. Pemateri terdiri dari Unit Tipidkor, Unit PPA, Unit Tipidter, Sat Narkoba dan Sat Binmas”.jelasnya
Tujuan dilaksanakannya Pelatihan adalah agar seluruh Kepala Desa dan Aparatur dapat memahami dan mengerti tentang Hukum, serta tidak adalagi Kepala Desa – Kepala Desa yang tersangkut Masalah karena ketidak tahuannya tentang Hukum
harapannya, dengan Kegiatan tersebut dapat meminimalisir adanya tindakan melawan Hukum di lingkup Pemerintahan Desa, kemudian seluruh Kepala Desa dapat bekerja sesuai dengan Hukum serta Undang Undang dan Peraturan yang berlaku. Dan tidak adalagi Kasus Kepala Desa yang berakhir di Jeruji besi. ( Exo )