Silaturahmi ke Bank Sumut Tbk, PASU Paparkan Profil dan Program Kerja

 MEDAN − Pengurus Besar Perkumpulan Advokat Sumatra Utara (PB-PASU) silaturahmi ke Kantor Pusat Bank Sumut Tbk Jl. Imam Bonjol No.18 Medan, Sumatra Utara pada Rabu, 08 November 2023.

Terlihat sejumlah tokoh sentral PASU hadir dalam silaturahmi tersebut diantaranya Eka Putra Zakran SH MH Ketua Umum, Amiruddin Pinem SH Sekretaris Jenderal, Tuseno SH wasekjen, Sabda Abdillah Lubis SH MH Direktur Hubungan Kerjasama antar Lembaga Dalam dan Luar Negri dan Yoppy Akbar SH anggota Panitia Dialog Pemilu Damai PB-PASU.

Kehadiran sejumlah petinggi PASU tersebut disambut Faisal Lubis SH Kepala Bidang Hukum dan Adi Syahputra, SH staf legal di ruang rapat Lantai 3 Kantor Bank Plat Merah milik Pemerintah Sumatera Utara tersebut.

Eka Putra Zakran SH MH Ketua PASU menyampaikan seputar Profil, legalitas, program dan penguatan kerjasama antara PASU dengan para stackholder, terkhusus dengan Bank Sumut Tbk.

“Terima kasih pak Faisal, pak Adi, silaturahmi di pagi yang cerah ini. Senang sekali rasanya PASU tetap dapat bersilaturahmi dengan Bank Sumut. Izin pada kesempatan ini saya paparkan terkait profil, legalitas, program PASU dan penguatan kerjasama atau hubungan antar lembaga”, sebut Eka Putra Zakran.

Masih menurut Eka, kedatangan pihaknya ke Bank Sumut adalah untuk mengundang sekaligus membicarakan perihal persiapan kegiatan Dialog Pemilu Damai dengan thema “Honnest, fair and facefull election are everyone dream” yang akan digelar pada Sabtu 11/11/2023 di Aula Raja Inal Siregar Jl. Diponegoro No. 30 Medan.

“Jadi karena dipunggung PASU dan Bank Sumut ada nama Sumatra Utara, maka sangat diharapkan antara PASU dan Bank Sumut dapat saling bahu membahu, saling support untuk mendukung pembangunan fisik dan SDM Sumatra Utara”, kata Eka Putra Zakran yang juga merupakan Wakil Ketua PD Muhammadiyah Kota Medan itu.

Faisal Lubis Kabid Hukum PT Bank Sumut Tbk didampingi Adi Syahputra menyatakan, selamat datang kepada pengurus Perkumpulan Advokat Sumatera Utara di kantor Bank Sumut ini.

“Pertama mohon maaf kami yang mana kebetulan pak Direktur Utama sedang menuju Jakarta, tadi pagi, sudah di bandara Kualanamu. Nanti hal-hal yang menjadi harapan dan aspirasi dari teman-teman pasu akan kami sampaikan,” ujar Faisal.

Selanjutnya kata Faisal, terkait rencana dialog pemilu Damai di kantor gubernur, kami apresiasi dan mendukung kegiatan tersebut, karena intinya PASU dan Bank Sumut sama-sama ingin membangun Sumatra utara. Tapi Bank Sumut terkait urusan politik ini sangat sensitif, jadi kami pastikan Bank Sumut Independen.

“Karena urusan politk ini kan sangat sensitif, kami Bank Sumut harus memastikan, bahwa kami Bank Sumut tetap independen,” tutup Faisal.

Laporan: Epza